Tawuran di Jalan Solo-Semarang Boyolali Antargangster, 1 Orang Luka

- Kontributor

Senin, 23 September 2024 - 07:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto istimewa/portindonesianews.net

Portalindonesianews.net, _ Tawuran menggunakan senjata tajam di Jalan Solo-Semarang, Boyolali, yang viral di media sosial, melibatkan tiga kelompok gangster. Satu orang terluka akibat bacokan dalam insiden tersebut.

Kapolres Boyolali, AKBP Muhammad Yoga, menjelaskan bahwa peristiwa itu terjadi pada Kamis, 19 September 2024, sekitar pukul 03.30 WIB di wilayah Dukuh Ngangkruk, Desa Winong, Kecamatan Boyolali. Informasi pertama diperoleh dari video viral di media sosial, yang kemudian diinvestigasi oleh pihak kepolisian.

READ  HUT Polwan ke-76 Polres Semarang, Kapolres Semarang: "Menjadi Polwan adalah Profesi yang Mulia

“Dari hasil penyelidikan, tawuran ini melibatkan tiga kelompok gangster, yaitu Banyudono of Danger (BOD), Remaja Santuy Barat (Resbar), dan Bocah Cemen (BC) Ampel,” ujar AKBP Yoga dalam konferensi pers di Mapolres Boyolali, Sabtu (21/9/2024).

Baca juga artikel menarik lainnya di:pemakaian-bendera-indonesia-yang-salah.html

Dalam tawuran itu, BOD dan Resbar bergabung melawan Bocah Cemen Ampel. Tawuran menyebabkan satu orang dari kelompok Resbar mengalami luka bacok di kaki kanan, kaki kiri, serta luka lecet di dagu dan kedua lutut, dan kini dirawat di rumah sakit.

READ  Wartawan Dan Media Tidak Bisa Dituntut Pidana Maupun Perdata Simak Dasar Hukumnya

Korban ternyata sebelumnya pernah terlibat kasus tawuran serupa dan masih dalam tahap pengawasan.

Baca juga artikel menarik lainnya di: heboh-di-tiktok-ketua-lcki-jateng-y.html

Polisi kini masih terus menyelidiki kasus ini dan mengamankan beberapa pelaku untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Polisi juga mengimbau agar para orang tua dan masyarakat lebih waspada terhadap pergaulan remaja yang melibatkan kelompok-kelompok gangster.(RED/Iskandar)

READ  Polisi Temukan Barang Bukti Baru dalam Kasus Tewasnya Nia Penjual Gorengan

PT. Portal Indonesia News Grup

Berita Terkait

PKL Satu Payung Gelar “Jumat Berkah”, Bagikan Makanan di Depan Balai Kota Salatiga
Prestasi Gemilang Putra Semarang di Ajang MAPAK XV 2025, Jason Juara 1 dan Angger Juara 2!
Viral… Kasus GTB: Advokat & Ketua DPW IWOI Jateng Siap Kawal Narasumber yang Dikriminalisasi Ketua RW 6 GTB Mijen
Kepala Desa Tegal Kunir Lor Tuai Apresiasi, Dana Desa Dikelola Transparan dan Tepat Sasaran
Warga Salatiga & Kab. Semarang Resah Ulah Debt Collector, Elbeha Barometer Desak Aparat Tegas!
Pasar Modern Jetis Siap Jadi Ikon Baru Salatiga, Warga Antusias Menanti
Laka Maut Nyaris Terjadi di JLS Salatiga, Satlantas Bergerak Cepat Selamatkan Korban!
Advokat John L Situmorang Bongkar Skandal Hukum di Grobogan: Polisi Diduga Rekayasa Kasus, Hak Terdakwa Dilanggar!

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 23:19 WIB

PKL Satu Payung Gelar “Jumat Berkah”, Bagikan Makanan di Depan Balai Kota Salatiga

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:34 WIB

Prestasi Gemilang Putra Semarang di Ajang MAPAK XV 2025, Jason Juara 1 dan Angger Juara 2!

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:27 WIB

Viral… Kasus GTB: Advokat & Ketua DPW IWOI Jateng Siap Kawal Narasumber yang Dikriminalisasi Ketua RW 6 GTB Mijen

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:14 WIB

Kepala Desa Tegal Kunir Lor Tuai Apresiasi, Dana Desa Dikelola Transparan dan Tepat Sasaran

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:54 WIB

Warga Salatiga & Kab. Semarang Resah Ulah Debt Collector, Elbeha Barometer Desak Aparat Tegas!

Kamis, 2 Oktober 2025 - 22:34 WIB

Laka Maut Nyaris Terjadi di JLS Salatiga, Satlantas Bergerak Cepat Selamatkan Korban!

Kamis, 2 Oktober 2025 - 17:12 WIB

Advokat John L Situmorang Bongkar Skandal Hukum di Grobogan: Polisi Diduga Rekayasa Kasus, Hak Terdakwa Dilanggar!

Selasa, 30 September 2025 - 21:10 WIB

Tambang Galian C Ilegal di Tuban Merajalela: LIN Jatim Desak Aparat Bertindak, Pelaku Diduga Gunakan BBM Subsidi!

Berita Terbaru