KABUPATEN SEMARANG, Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, Polda Jawa Tengah melaksanakan Launching Swasembada Pangan di wilayah Kabupaten Semarang pada Minggu, 10 November 2024. Kegiatan ini diselenggarakan bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan, sehingga memberikan makna kepahlawanan melalui aksi nyata dalam bidang ketahanan pangan.
Berlokasi di Dusun Ngaliyan, Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, acara dibuka langsung oleh Wakapolda Jateng, Brigjen Pol. Drs. Agus Suryo Nugroho, S.H., M.Hum., yang didampingi jajaran Pejabat Utama (PJU) Polda Jateng. Acara tersebut turut dihadiri oleh Kapolres Semarang AKBP Ike Yulianto W., S.H., S.I.K., M.H., beserta Ketua Bhayangkari Cabang Semarang, Ny. Ratih Ike, serta PJU Polres Semarang dan pengurus Bhayangkari.
Selain itu, acara juga dihadiri sejumlah pejabat terkait, di antaranya Wakil Kepala Divisi Regional Perhutani Anton Fajar, Camat Ungaran Timur Febru Suryanto, S.Sos., M.Si., Danramil 14 Ungaran Kapten CZI Sujadi, serta masyarakat sekitar yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Sambutan Wakapolda: Kerjasama untuk Ketahanan Pangan
Dalam sambutannya, Brigjen Pol Agus Suryo menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. “Kami sampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi dari Polres Semarang, Perhutani, Forkopimcam Ungaran Timur, serta masyarakat Dusun Ngaliyan. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari program Asta Cita Bapak Presiden terkait swasembada pangan, di mana Polda Jateng bergerak bersama masyarakat untuk mewujudkan ketahanan pangan,” ungkapnya.
Semangat kolaboratif ini juga disambut baik oleh Camat Ungaran Timur, Febru Suyanto dan Anton Fajar dari Perhutani. Keduanya menyatakan dukungannya terhadap program swasembada pangan, khususnya di wilayah Ungaran Timur.
“Kami mendukung penuh program Polda Jateng ini, di mana tadi kami menyaksikan langsung penanaman bibit buah-buahan, jagung, serta kacang-kacangan. Kami siap berkoordinasi dengan Perhutani dan Polda Jateng dalam pemanfaatan lahan untuk perkebunan,” jelas keduanya dalam sambutan.
Penanaman Ratusan Bibit dan Penebaran Ribuan Ikan
Sebagai langkah nyata dalam mendukung ketahanan pangan, Wakapolda Jateng bersama jajarannya melakukan penanaman sebanyak 500 bibit jagung, kacang-kacangan, dan 200 bibit pohon buah-buahan. Selain itu, turut disalurkan 5.000 benih ikan nila yang akan ditebar di kolam milik warga dan aliran Sungai Curung Gending Asmoro di wilayah desa tersebut.
Kegiatan ini bertujuan untuk memanfaatkan lahan yang tersedia guna meningkatkan produktivitas pangan, serta mendukung perekonomian masyarakat setempat. Dengan adanya penanaman dan penebaran benih ikan, diharapkan hasil panen dan budidaya ikan dapat meningkatkan taraf hidup warga.
Komitmen Berkelanjutan Polda Jateng
Karo SDM Polda Jateng Kombes Pol. Yohanes Ragil Heru Susetyo, S.I.K., M.Hum., menyatakan bahwa kegiatan swasembada pangan ini tidak hanya berhenti di Kabupaten Semarang, namun akan dilaksanakan secara berkelanjutan di seluruh wilayah Jawa Tengah.
“Kegiatan kali ini merupakan kerjasama antara Perhutani dan Polda Jateng, di mana 150 hektar lahan telah disediakan untuk dimanfaatkan dalam program swasembada pangan. Program ini juga dilaksanakan di seluruh Polres Jajaran Polda Jateng, dengan memanfaatkan lahan kosong di sekitar mako Polres dan Polsek untuk ditanami tanaman produktif bersama masyarakat,” jelas Kombes Pol Yohanes.
Penyerahan Bantuan Sosial
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, Wakapolda Jateng menyerahkan 100 paket bantuan sosial kepada masyarakat Desa Kalongan. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan kebutuhan warga, terutama dalam menghadapi tantangan ekonomi.
Dengan semangat Hari Pahlawan, kegiatan swasembada pangan ini menjadi bukti nyata kepedulian Polda Jateng terhadap kesejahteraan masyarakat dan keberlanjutan lingkungan. Program ini juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah masing-masing.
Laporan : okta