Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sat Resnarkoba Polres Salatiga Bagikan Paket Sembako

Jumat, 27 September 2024 | Jumat, September 27, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-27T17:11:05Z

Foto istimewa Dok pin 
SALATIGA ,- Sat Resnarkoba Polres Salatiga, yang dipimpin oleh Iptu Henri Widyoriani, SH, membagikan belasan paket sembako kepada warga RW 05 Kampung Jagalan, Cebongan, Argomulyo, Salatiga. Bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Cebongan, Aiptu M. Farchan, mereka menyalurkan paket berisi beras, minyak, gula, teh, dan mie instan di rumah Ketua RW 05, Bapak Sigit.

“Kami hadir di sini untuk berbagi, semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan dan membawa berkah bagi semua,” ujar Iptu Henri di hadapan warga yang hadir.


Bapak Sigit, Ketua RW 05, menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. "Semoga Bu Henri dan para anggota diberikan kesehatan dan kelancaran dalam tugas, terutama keselamatan dalam kedinasan," ungkapnya.


Baca juga artikel menarik lainnya di:Diduga Penyalahgunaan Wewenang, Proyek Pengadaan LPJU T.A 2023 Dinas Lingkungan Hidup Kota Salatiga Diselidiki, Masyarakat Percaya Institusi POLRI


Selain membagikan sembako, Iptu Henri juga mengingatkan para orang tua agar lebih memperhatikan anak-anak mereka, terutama memastikan anak-anak sudah di rumah sebelum jam 22.00 guna mencegah mereka terlibat dalam tindak kriminal. Ia juga menyampaikan imbauan untuk selalu waspada terhadap peredaran narkoba yang bisa terjadi di mana saja. "Perhatikan pergaulan dan perubahan sikap anak-anak. Jika ada kecurigaan, laporkan segera ke pihak berwajib atau Bhabinkamtibmas," pesannya.

Iptu Henri menutup dengan ajakan untuk bersama-sama menjaga Salatiga dari peredaran narkoba, guna menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, dan bebas narkoba.


Baca juga artikel menarik lainnya di:VRITIMES Menjalin Kemitraan Media dengan PortalIndonesiaNews.net


Kapolres Salatiga, AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, Psi, melalui Plh Kasi Humas IPDA Sutopo, mengapresiasi kegiatan ini yang merupakan bagian dari program Jumat Berkah Polres Salatiga. "Orang hebat adalah orang yang bermanfaat bagi orang lain," ujar IPDA Sutopo, menambahkan bahwa kegiatan ini turut meningkatkan citra positif Polri di mata masyarakat.


(Red/Iskandar)


×
Berita Terbaru Update