Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Peringatan Hari Jadi Jawa Tengah ke-79 Dikabarkan Berpusat di Kota Salatiga, Intip Jadwal dan Acaranya Disini

Jumat, 16 Agustus 2024 | Jumat, Agustus 16, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-16T10:07:05Z


PortalindonesiaNews.net
_ Salatiga, – Provinsi Jawa Tengah akan segera merayakan Hari Jadi yang ke-79 pada 19 Agustus 2024. Tahun ini, acara puncak peringatan dikabarkan akan berpusat di Kota Salatiga dan akan diisi dengan berbagai kegiatan menarik yang akan berlangsung dari tanggal 18 hingga 20 Agustus 2024 di Lapangan Kampus 3 UIN Salatiga.


Menurut sejarawan Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, peringatan ini merupakan momen penting yang mengingatkan bahwa Jawa Tengah adalah bagian integral dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Jawa Tengah resmi menjadi provinsi pada 19 Agustus 1945, melalui sidang PPKI bersama dengan 7 wilayah lainnya.



Berikut adalah beberapa acara yang akan digelar selama perayaan Hari Jadi Jawa Tengah ke-79:

1. Jateng Expo

Pameran ini akan menampilkan produk unggulan dari berbagai daerah di Jawa Tengah, seperti kerajinan tangan, makanan khas, dan tekstil. Pengunjung dapat menjelajahi serta membeli produk lokal ini.


2. Festival Produk Jamu dan Kuliner 

Mengangkat kekayaan kuliner tradisional Jawa Tengah, festival ini menghadirkan pameran produk jamu dan kuliner UMKM, yang menawarkan berbagai makanan ringan dan hidangan khas Jawa Tengah.


3. Pentas Seni Budaya

Pertunjukan seni tradisional dan kontemporer akan menghiasi acara ini, mulai dari tarian, musik, teater, hingga seni rupa yang mencerminkan keberagaman budaya Jawa Tengah.


4. Festival Band Pelajar

Kompetisi ini akan mempertemukan band-band pelajar dari berbagai sekolah di Jawa Tengah, yang akan menunjukkan kreativitas dan semangat mereka dalam bermusik.



5. Kegiatan Menarik Lainnya

Selain acara utama, akan ada Jateng Fun Run 7.9K, Harvesting Gernas BBI BBWI Jateng 2024, festival lampion dan kembang api, serta acara Jateng Bersholawat yang menambah semarak perayaan ini.


Sejarawan Undip, Prof Dr. Yety Rochwulaningsih, menyampaikan bahwa momentum peringatan Hari Jadi ini diharapkan dapat membangun kesadaran kolektif masyarakat untuk merasa memiliki Jawa Tengah. "Kalau punya rasa memiliki, akan mencintai dan menimbulkan kerelaan untuk berbuat sesuatu," ujarnya.


Untuk informasi lengkap mengenai jadwal acara, warga dapat mengakses laman resmi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah atau kanal YouTube @VisitJawaTengah.


Iskandar

×
Berita Terbaru Update